Senin, 08 November 2010

KONSEPSI ILMU BUDAYA DASAR DALAM KESUSASTRAAN

KONSEPSI ILMU BUDAYA DALAM KESUSASTRAAN

PENGERTIAN SASTRA DAN SENI
Seni termasuk sastra memegang peranan yang penting, karena seni merupakan ekspresi nilai-nilai kemanusiaan, bukannya formasi nilai-nilai kemanusiaan seperti yang terdapat dalam filsafat seperti misalnya ilmu bahasa memegang peran penting karena nilai-nilai kemanusiaan yang disampaikan normatif karena seni adalah ekspresi yang sifatnya tidak normatif, seni lebih mudah berkomunikasi, nilai-nilai yang disampaikannya lebih fleksibel baik isinya maupun cara penyampainnya. sastra juga lebih mudah berkomunikasi karena pada hakekatnya karya sastra adalah penjabaran abstraksi. Sastra didukung oleh cerita dengan cerita orang lebih tertarik dan dengan cerita orang lebih mudah mengemukakan gagasan-gagasannya dalam bentuk yang tidak normatif

HUBUNGAN SASTRA DAN SENI DENGAN IBD
Hubungan sastra, seni dengan ilmu budaya dasar untuk mengetahui pengetahuan budaya ( the humanities ) sastra disni digunakan sebagai alat untuk membahas masalah-masalah kemanusiaan yang dapat membantu untuk menjadi lebih humanus demikian, musik, seni rupa, dan sebagainnya

ILMU BUDAYA DASAR YANG DIHUBUNGKAN DENGAN PROSA
PENGERTIAN PROSA
Istilah prosa banyak padanannya kadang-kadang disebut naratif fiction, prose fictic, atau hanya fiction saja dalam bahasa Indonesia istilah tadi sering diterjemahkan menjadi cerita rekaan dan didefinisikan sebagai bentuk cerita atau prosa kisahan yang mempunyai pemeran, lakuan, peristiwa dan alur yang dihasilkan oleh daya khayal yang dipakai pada roman, novel dan cerita pendek

JENIS-JENIS PROSA : Prosa lama dan prosa baru

5 KOMPONEN DALAM PROSA
• prosa lama meliputi
1. dongeng-dongeng
2. hikayat
3. sejarah
4. epos
5. cerita pelipur lara

• prosa baru meliputi
1. cerita pendek
2. roman/ novel
3. biografi
4. kisah
5. otobiografi

NILAI-NILAI DALAM PROSA FIKSI
Dalam seni yang bertulang cerita, mau tidak mau karya sastra (prosa fiksi) langsung atau tidak langsung membawakan pesan moral dengan kata lain prosa mempunyai nilai-nilai yang diperoleh pembaca lewat sastra
1. prosa fiksi memberikan kesenangan
keistimewaan kesenangan yang diperoleh dari membaca fiksi adalah pembaca mendapatkan pengalaman sebagaimana mengalaminya sendiri peristiwa itu atau kejadian yang dikisahkan
2. prosa fiksi memberikan informasi
fiksi memberikan sejenis informasi yang tidak terdapat didalam ensiklopedi dalam novel sering kita dapat belajar sesuatu yang lebih daripada sejarah atau laporan jurnalis tentang kehidupan masa kini, masa lalu, atau kehidupan yang akan dating
3. prosa fiksi memberikan warisan cultural
prosa fiksi dapat menstimuli imaginasi, dan dapat merupakan sarana bagi pemindahan yang tak henti-hentinya dari warisan budaya bangsa
4. prosa memberikan keseimbangan wawasan
adanya semacam kaidah kemungkinan yang tidak mungkin dalam fiksi inilah yang memungkinkan pembaca untuk dapat memperluas dan memperdalam persepsi dan wawasannya tentang tokoh, hidup dan kehidupan manusia dari banyak memperoleh pengalaman sastra pembaca akan terbentuk keseimbangan wawasannya terutama dalam menghadapi kenyataan diluar dirinya yang mungkin sangat berlainan dari pribadinya



ILMU BUDAYA DASAR YANG DIHUBUNGKAN DENGAN PUISI
Puisi termasuk sastra, maka puisi adalah ekspresi pengalaman jiwa penyair mengenai kehidupan manusia, alam, dan tuhan melalui media bahasa yang artistik atau estetik yang secara padu dan utuh dipadatkan kata-katanya
KREATIVITAS PENYAI DALAM MEMBANGUN PUISINYA
1. figura bahasa ( figurative language ) seperti gaya personifikasi, metafora, perbandingan, alegori, dan sebagainya sehingga puisi menjadi segar, hidup, menarik dan member kejelasan gambaran angan
2. kata-kata yang ambiquitas yaitu kata-kata yang bermakna ganda, banyak tafsir
3. kata-kata berjiwa yaitu kata-kata yang sudah diberi suasana tertentu berisi perasaan dan pengalaman jiwa penyair sehingga terasa hidup dan memukau
4. kata-kata konotatif yaitu kata-kata yang sudah diberi tambahan nilai-nilai rasa dan asosiasi-asosiasi tertentu
5. pengulangan yaitu berfungsi untuk mengintensifkan hal-hal yang dilukiskan sehingga lebih menggugah hati
ALASAN-ALASAN MENDASARI PENYAJIAN PUISI DALAM IBD
1. hubungan puisi dengan pengalaman hidup manusia
perekaman dan penyampaian pengalaman dalam sastra puisi disebut pengalaman perwakilan ini berarti bahwa manusia senantiasa ingin memiliki salah satu kebutuhan dasarnya untuk lebih menghidupkan pengalaman hidupnya dari sekedar kumpulan perngalaman langsung yang terbatas. Dengan pengalaman perwakilan itu sastra atau puisi dapat memberikan kesadaran yang penting untuk melihat dan mengerti banyak tentang dirinya sendiri dan tentang masyarakat
2. puisi dengan kesadaran individual
dengan membaca puisi dapat diajak untuk dapat menjenguk hati manusia baik orang lain maupun diri sendiri
3. puisi dan keinsyafan social
puisi juga memberikan kepada manusia tentang pengetahuan manusia sebagai makhluk sosial



CONTOH PUISI KARYA MAWAR AFI
Kagumku
Mungkin hanya securik kertas ini
Ku sampaikan rasa kagumku
Walau jauh jarak antar kita
Aku tak jera-jera

Risau ini masih menemani
Saat namamu tumbuh dihati
Wajah yang seindah bunga mawar
Dengan senyum dan ketulusan hatimu
Membuatku terlena gumetar

Ku yakin kagumku tersampaikan
Walau hanya dalam khayalan

Judul buku : ilmu budaya dasar
Karya : widyo nugroho dan achmad muchji
Penerbit : UNIVERSITAS GUNADARMA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar